Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Petenis tunggal putra asal Australia, Thanasi Kokkinakis, mengaku kecewa karena berhasil mengalahkan pemain nomor satu dunia dari Swiss, Roger Federer, pada turnamen Miami Open 2018.
Thanasi Kokkinakis melaju ke babak ketiga setelah menundukkan Roger Federer dalam pertarungan tiga set, 3-6, 6-3, 7-6(4), di Tennis Center at Crandon Park, Key Biscane, Miami, Florida, Amerika Serikat (AS).
Tak cuma itu, kemenangan Kokkinakis juga memastikan Federer turun peringkat saat ATP World Tour merilis daftar peringkat dunia baru pada 2 April mendatang.
(Baca Juga : Mengikuti Jejak Ronda Rousey, Petarung Wanita Ini Juga Berpindah Haluan)
"Ini gila," kata Kokkinakis yang dikutip BolaSport.com dari Express.
"Dia (Federer) bermain (tenis) luar biasa tahun ini dan kadang-kadang dia mengundang saya untuk berlatih bersama," ujar petenis kelahiran 1996 ini.
Diakui Kokkinakis, sesi latihan bersama Federer itulah yang kemudian memberinya banyak pelajaran berharga.
Dia pun lantas mencoba untuk bermain tenis sesuai dengan yang dipelajari saat berlatih bersama Federer.
Pada babak berikutnya, Thanasi Kokkinakis akan menjumpai wakil Spanyol, Fernando Verdasco.
Duel antara kedua petenis ini dijadwalkan berlangsung pada Senin (26/3/2018) waktu setempat.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on