Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dillian Whyte memastikan diri tetap menjadi pemegang sabuk juara WBC setelah menang knock out (KO) atas petinju Australia, Lucas Browne, di O2 Arena, London, Inggris, Sabtu (24/3/2017).
Pukulan yang diarahkan Whyte membuat Browne dilarikan ke rumah sakit seperti dikutip Bolasport.com dari Kompas.com.
Whyte menjatuhkan Browne lewat pukulan hook kiri yang keras dalam pertarungan di O2 Arena tersebut.
Browne langsung mendapatkan perawatan medis dan harus dibawa ke luar ring dengan menggunakan tabung oksigen sebelum dilarikam ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan lanjutan.
Usai menjalani pemeriksaan, Browne yang telah berusia 38 tahun mengaku dirinya baik-baik saja dan ia langsung memberi selamat atas kemenangan lawannya yang lebih muda 9 tahun ini.
(Baca Juga: Dillian Whyte Tantang Deontay Wilder setelah Pertahankan Sabuk WBC)
Melalui akun twitter-nya, Browne berkata, "Hai semuanya. Terimakasih atas cinta dan dukungannya. Ini bukan malam milik saya dan saya sangat menghargai Dillian Whyte atas penampilannya."
"Saya memiliki masalah dengan penglihatan sejak ronde kedua dan ini membuat saya tidak bisaa melakukan pertahanan yang baik. Saya baik-baik saja dan akan segera kembali," kata Browne melalui twitternya tersebut.
Browne naik ring dengan rekor 25 kali menang, tapi Browne keteteran sejak ronde awal. Ia terkena pukulan keras pada ronde kedua dan wajahnya mengalami luka berdarah pada akhir ronde kelima.
Pada ronde keenam, Browne tidak lagi mampu menahan serangan Whyte dan terjatuh setelah terkena hook yang keras.