Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ganda Putra Ini Tetap Positif meski Jalan Menuju Piala Thomas 2018 Semakin Terjal

By Susi Lestari - Senin, 26 Maret 2018 | 15:29 WIB
Teo Ee Yi (kiri) dan Ong Yew Sin (kanan), ganda putra Malaysia. (BADMINTONPLANET.COM)

Pasangan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, telah bersumpah akan bertarung sampai akhir untuk bisa masuk ke dalam skuat tim Piala Thomas 2018 bagi negaranya.

Ong/Teo menyadari bahwa peluang mereka untuk bermain pada turnamen beregu paling bergengsi di dunia ini menjadi lebih sulit menyusul keputusan Presiden Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) Datuk Seri Norza Zakaria.

Norza memutuskan mendatangkan dan memberi kesempatan kepada ketiga pemain independen, Lim Khim Wah, Arif Latif, dan Nur Azriyn Ayub, untuk memperkuat sektor ganda putra.

Menurut Norza, ketiga pemain itu akan diberi kesempatan juga untuk memperebutkan slot di Piala Thomas 2018 yang akan dihelat di Bangkok, Thailand, 20-27 Mei mendatang.

(Baca Juga: Kecewa Dikalahkan Fitriani pada All England Open 2018, Pemain Malaysia Ini Bertekad Tampil Lebih Baik)

"Ya, kami menyadari bahwa tempat untuk sektor ganda putra kedua terbuka untuk semua orang sekarang, dan itu membuatnya lebih sulit bagi kami, karena itu adalah impuan setiap orang untuk bermain di Piala Thomas," kata Teo dikutip BolaSport.com dari NST.

"Keputusan akhir akan tergantung pada pelatih kami dan BAM, tetapi kami tidak akan berhenti bertempur," ujar Teo.

Sementara itu, Ong/Teo berusaha sekuat tenaga agar tidak tersingkir dari daftar line-up skuat, satu pasangan lainnya, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, sudah memastikan mendapat tempat.

Adapun pasangan Goh/Tan akan menjadi ganda putra pertama.