Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rotasi Kembali Terjadi, Ini Dia Racikan Anyar Ganda Putri Indonesia untuk Osaka International Challenge 2018

By Any Hidayati - Minggu, 1 April 2018 | 17:47 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani, bereaksi setelah menjadi penentu kemenangan Indonesia atas India. Anggia/Ketut mengalahkan Sanyogita Ghorpade/Pusarla Venkata Sindhu, 21-9, 21-18 pada laga perempat final Kejuaraan Beregu Asia 2018 yang berlangsung di Stadium Sultan Abdul Halim, Malaysia, Jumat (9/2/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Ada yang baru pada gelaran turnamen bulu tangkis Osaka International Challenge 2018, yaitu tiga ganda putri anyar milik Indonesia.

Rotasi komposisi pemain ganda putri Indonesia kembali terjadi setelah sebelumnya sempat terjadi hal serupa pada Vietnam Open 2017.

Mantan pasangan Greysia Polii, Nitya Krishinda Maheswari, yang sebelumnya sempat berpasangan dengan Yulfira Barkah kini akan berpasangan dengan Ni Ketut Mahadewi Istarani.

Ni Ketut meninggalkan Anggia Shitta Awanda yang kemudian akan dipasangkan dengan dengan Meirisa Cindy Sahputri.

Pada sisi lain, Rosyita Eka Putri Sari yang baru comeback setelah cedera di SEA Games Kuala Lumpur 2017 akan menjadi tandem anyar Yulfira.

Osaka International Challenge 2018 akan berlangsung pada 4-8 April 2018 di Moriguchi, Jepang.

Ganda putri Indonesia dipastikan akan bertumpu pada tiga racikan baru ini.

Tiga pasangan ini akan menjadi bagian dari 20 wakil Indonesia yang akan tampil di turnamen level International Challenge tersebut.

(Baca Juga: Ini Komentar Vince Carter atas Pelanggarannya yang Membuat Patrick McCaw Cedera Parah)

Berikut racikan baru ganda putri Indonesia di Osaka International Challenge 2018: