Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Novak Djokovic Turun pada Nomor Ganda Putra Turnamen Monte-Carlo Masters 2018

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 5 April 2018 | 17:39 WIB
Petenis tunggal putra Serbia, Novak Djokovic, melambaikan tangan ke arah penonton setelah dikalahkan Taro Daniel (Jepang) dengan skor 6-7(3), 6-4, 1-6 pada babak kedua turnamen Indian Wells Masters 2018, Minggu (11/3/2018). (MATTHEW STOCKMAN.AFP PHOTO)

Mantan petenis nomor satu dunia asal Serbia, Novak Djokovic, menggandeng rekan senegaranya, Filip Krajinovic, untuk turun pada nomor ganda putra turnamen Monte-Carlo Masters 2018 yang berlangsung 15-22 April mendatang.

Dilansir BolaSport.com dari Ubi Tennis, Kamis (5/4/2018), alasan utama Novak Djokovic turun pada nomor tersebut karena ingin menambah jam tanding demi menemukan kembali irama permainannya pasca-cedera.

Djokovic sebelumnya sudah pernah turun pada nomor ganda putra.

Sebelum bertandem dengan Filip Krajinovic, petenis yang akrab disapa Nole itu pernah berpasangan dengan kompatriotnya yang lain, Viktor Troicki.

Baca juga: Philadelphia 76ers Pastikan Detroit Pistons Gagal Tembus Play-off Musim Ini

Namun, sejauh ini belum ada prestasi membanggakan yang diraih Djokovic dari nomor tersebut.

Tahun ini, nomor ganda putra pada turnamen Monte-Carlo Masters dipastikan bakal diisi oleh pasangan-pasangan elite yakni Lukasz Kubot/Marcelo Melo, Henri Kontinen/John Peers, Oliver Marach/Mate Pavic, Mike Bryan/Bob Bryan, dan Jamie Murray/Bruno Soares.

Selain mereka, ada sosok petenis-petenis tunggal putra yang juga turun pada nomor ganda putra.

Beberapa nama tersebut ialah Tomas Berdych/Fernando Verdasco dan duet kakak-adik asal Jerman, Alexander Zverev/Mischa Zverev.

Novak Djokovic kemungkinan besar akan bertanding tanpa bimbingan pelatih utama.