Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

India Berpeluang Memenangi Banyak Gelar pada Nomor Perorangan Commonwealth Games 2018

By Susi Lestari - Kamis, 12 April 2018 | 12:24 WIB
Tim bulu tangkis India yang menjuarai bulu tangkis beregu campuran di Commonwealth Games 2018 pada Senin (9/4/2018). ( Twitter.com/PMO India )

Pelatih ganda campuran India, Tan Kim Her, percaya Negeri Benua bisa meraih hasil bagus pada nomor perorangan Commonwealth Games 2018.

Sebagai seorang pelatih, Tan dinilai sebagai orang di balik layar atas keberhasilan India menjuarai nomor beregu campuran Commonwealth Games 2018.

Setelah kesuksesan di nomor beregu, Tan yakin India akan mampu meraih hasil bagus di nomor perorangan.

(Baca Juga: China Masters 2018 - Serangan Lawan Sulit Dimatikan, Perjalanan Firman Abdul Kholik Kandas)

Menurut Tan, berdasarkan hasil undian, para pemainnya memiliki peluang bagus untuk memenangkan gelar.

"Kami mempelajari hasil undian. Saya telah memberi tahu para pemain untuk fokus kepada setiap pertandingan dan bermain dengan baik," kata Tan dikutip BolaSport.com dari NST.

Pada kategori perorangan, India memang memiliki pemain-pemain yang bisa diunggulkan.

Di sektor tunggal putra misalnya, India akan bergantung pada dua pemain andalannya, Kidambi Srikanth dan HS Prannoy.

(Baca Juga: Valentino Rossi Tak Perlu Marah Berlebihan kepada Marc Marquez)

Dua pemain itu digadang-gadang mampu menggagalkan ambisi Lee Chong Wei (Malaysia) untuk merebut medali emas di sektor tunggal putra.