Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
NBA resmi menggelar laga terakhir musim reguler 2017/18 pada Rabu (11/4/2018) waktu Amerika Serikat atau Kamis pagi WIB.
Sebanyak 16 tim NBA, yang berasal dari dua divisi berbeda, pun telah memastikan diri melangkah ke fase berikutnya, yakni babak playoff.
Pada wilayah timur, Toronto Raptors berhasil menjadi pemuncak klasemen dan mengungguli beberapa tim favorit seperti Cleveland Cavaliers dan Boston Celtics.
Sementara itu, persaingan sengit terjadi pada wilayah barat saat Minnesota Timberwolves dan Denver Nuggets harus berebut tiket playoff yang ditentikan pada laga terakhir musim reguler.
Timberwolves pun sukses mengunci tiket playoff usai mengalahkan Nuggets dengan skor 112-106 lewat babak tambahan atau over time.
(Baca Juga : Kalahkan Denver Nuggets, Minnesota Timberwolves Raih Tiket Terakhir Play-off NBA)
Setelah musim reguler berakhir, NBA pun bersiap menggelar fase playoff yang bakal mulai bergulir pada Sabtu (14/4/2018) waktu Amerika Serikat atau Minggu pagi WIB.
Bagan pertandingan playoff NBA telah disusun dan setiap tim juga telah mengetahui lawan yang akan mereka hadapi.
Sebagai informasi, babak playoff NBA ini akan menggunakan sistem best of seven.
Dengan sistem ini maka tim yang berhasil memperoleh empat kemenangan terlebih dahulu berhak melangkah ke babak selanjutnya.