China Masters 2018 - Rekap Hasil Wakil Indonesia, Ronald/Annisa Saufika Jaga Asa Raih Gelar Juara

By Doddy Wiratama - Jumat, 13 April 2018 | 22:39 WIB
Ronald Alexander (kanan) dan Annisa Saufika di final SKYCITY New Zealand Open 2017 menghadapi pasangan Australia, Sawan Serasinghe/Setyana Mapasa. (facebook New Zealand Badminton Open 2017)

 Indonesia tinggal menyisakan satu wakil pada gelaran turnamen bulu tangkis China Masters 2018.

Adalah duet Ronald/Annisa Saufika yang berhasil menjaga asa Indonesia meraih gelar pada kompetisi kategori BWF Tour Super 100 tersebut.

Datang sebagai unggulan pertama, Ronald/Annisa sukses melangkah ke empat besar usai menang atas pasangan ganda campuran Taiwan, Fang-Jen Lee/Chien Hui Yu.

Pada partai perempat final yang digelar Jumat (13/4/2018) itu, Ronald/Annisa Suafika sukses menang dengan straight games 21-14, 21-14.

(Baca Juga : China Masters 2018 - Ronald/Annisa Jadi Wakil Pertama Indonesia yang Tembus Semifinal)

Sayangnya, kemenangan yang diraih Ronald/Annisa Saufika tersebut gagal diikuti oleh tiga wakil Indonesia lainnya yang tersisa pada perempat final China Masters 2018.

Ganda putri Indonesia, Anggia Shitta Awanda/Meirisa Cindy Sahputri, harus rela tersingkir oleh wakil tuan rumah sekaligus unggulan ketiga, Du Yue/Li Yinhui.

Pada sektor tunggal putra, Panji Ahmad Maulana harus berjuang selama tiga gim sebelum akhirnya mengaku kalah dari pemain China, Sun Feixiang.

Sementara itu, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari juga harus menghentikan langkah mereka pada perempat final China Masters 2018 usai dikalahkan Guo Xinwa/Liu Xuanxuan.

Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, nerikut hasil pertandingan wakil Indonesia pada babak perempat final China Masters 2018 :