Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukukan Comeback Manis, Li Xuerui Naik Podium Kampiun China Masters 2018

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 15 April 2018 | 20:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri China, Li Xuerui, melakukan selebrasi setelah mengalahkan Saina Nehwal (India) pada laga babak semifinal Piala Uber yang berlangsung di Kunshan Sports Center, Kunshan, China, Jumat (20/5/2016). (JOHANNES EISELE/AFP PHOTO)

Hasil comeback manis berhasil dibukukan eks pebulu tangkis tunggal putri nomor satu dunia, Li Xuerui, pada turnamen China Masters 2018.

Pasca-absen berkompetisi sejak Olimpiade Rio 2016, Li Xuerui menuntaskan comeback-nya di Agile Stadium of Lingshui Culture and Sports Square, Hainan, dengan meraih gelar juara.

Li Xuerui naik podium kampiun setelah mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga-eun, 16-21, 21-16, 21-18, pada babak final, Minggu (15/4/2018).

Baca juga: Sneaker Legendaris Michael Jordan Bakal Dirilis Kembali

Tampil pada laga terakhir nomor tunggal putri China Masters 2018, Li Xuerui tertinggal satu gim lebih dulu dari Kim Ga-eun.

Namun, hal itu tidak merusak fokus Li Xuerui untuk meraih gelar juara pertamanya setelah absen hampir dua tahun.

Berbekal pengalaman dan kematangan mental bertanding, Li Xuerui mengembalikan keadaan dengan memenangi dua gim berikutnya.

Bagi Li Xuerui, kemenangan rubber game tersebut menjadi yang kedua sepanjang menjalani turnamen China Masters 2018.

Sebelumnya, Li Xuerui juga dipaksa bermain tiga gim oleh lawannya dari Hong Kong, Deng Joy Xuan.

Dalam laga itu, Li Xuerui menang dengan skor 21-17, 11-21, 21-14.

Baca juga: Play-off NBA 2018 - Golden State Warriors Menangi Gim Pertama atas San Antonio Spurs

Berikut rekam jejak Li Xuerui hingga meraih gelar juara China Masters 2018.

Babak kesatu: vs Chen Nianzu (CHN) 21-18, 21-16

Babak kedua: vs Fan Mengyan (CHN) 21-16, 21-14

Babak perempat final: vs Deng Joy Xuan (HKG) 21-17, 11-21, 21-14

Babak semifinal: vs Wang Zhiyi (CHN) 21-19, 21-17

Babak final: vs Kim Ga-eun (KOR) 16-21, 21-16, 21-18

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P