Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juara tinju kelas welter WBA dari Argentina, Lucas Matthysse, sudah berlatih keras untuk pertarungan melawan Manny Pacquiao (Filipina).
Pertarungan yang dijadwalkan digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 15 Juli 2018 tersebut diyakini oleh Lucas Matthysse akan menghasilkan peti mati bagi perjalanan karier Manny Pacquiao.
"Ini akan menjadi duel yang sangat bagus karena ada gelar juara dunia yang dipertaruhkan dan karena kemenangan di sini akan membuka banyak pintu," kata Matthysse yang dilansir BolaSport.com dari Boxing Scene.
"Ini akan menjadi kesempatan bagi saya. Manny Pacquiao akan berada di tahap akhir perjalanan kariernya sebagai petinju dan dia akan mengalami banyak kerugian," kata dia lagi.
(Baca Juga: Bukan Valentino Rossi, Inilah Pebalap Paling Heroik pada MotoGP Americas 2018)
Petinju berusia 35 tahun itu pun meyakini dirinya mampu mengalahkan mantan juara tinju delapan divisi tersebut.
"Saya memiliki keyakinan bahwa saya akan bisa mengalahkannya. Saat-saat baiknya sudah berakhir, sekarang giliran saya," tutur Lucas Matthysse.
Pertarungan ini akan menjadi duel pembelaan wajib Matthysse untuk sabuknya yang diperoleh Januari lalu.
Sementara Manny Pacquiao akan menjadikan pertarungan melawan Matthysse sebagai ajang comeback.
Sebagai petinju, hampir setahun Pacquiao tidak menginjakkan kaki di atas ring.
Kali terakhir petinju berusia 39 tahun berada di arena tinju adalah saat bertarung melawan Jeff Horn (Australia) pada Juli 2017.