Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Jagoan Bulu Tangkis Ini Sukses Tembus Perempat Final Kejuaraan Eropa 2018

By Susi Lestari - Jumat, 27 April 2018 | 17:03 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin, mengembalikan shuttlecock dari sang lawan, He Bingjiao (China), pada laga final turnamen Jepang Terbuka, Minggu (24/9/2017). (TORU YAMANAKA/AFP PHOTO)

Babak kedua Kejuaraan Eropa 2018 yang digelar di Huelva, Spanyol, sudah selesai digelar pada Kamis (26/4/2018).

Dua pebulu tangkis jempolan yang mengikuti turnamen ini, Viktor Axelsen (Denmark) dan Carolina Marin (Spanyol), sukses melewati rintangan pada babak 16 besar.

Dilansir BolaSport.com dari Badminton Planet, Axelsen yang menjadi unggulan teratas pada turnamen ini tampil tanpa cela saat melawan Sam Parsons (Inggris).

Ditantang Parsons, Axelsen sukses meraih kemenangan dalam waktu 33 menit dengan skor 21-13, 21-9.

(Baca Juga: Kejuaraan Asia 2018 - Baru 4 Menit Bertanding, Angga/Rian Sudah Dinyatakan Kalah, Ada Apa?

Pada partai perempat final, Viktor Axelsen akan mendapat tantangan dari rekan senegaranya yang menjadi unggulan kelima, Rasmus Gemke.

Gemke meraih tiket babak delapan besar setelah mengalahkan pemain Rusia, Vladimir Malkov, dengan skor 21-13, 21-18.

Jika Axelsen mampu melaju ke semifinal, kemungkinan dia akan bertemu dengan tunggal putra Prancis, Brice Leverdez atau Nick Fransman (Belanda).

Sedangkan pada sektor tunggal putri, Carolina Marin sukses menapaki perempat final setelah mengalahkan Sabrina Jaquet (Swiss) dengan skor 21-14, 21-7.

(Baca Juga: Kejuaraan Asia 2018 - Wajah China Tak Jadi Tercoreng karena Chen Long)