Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PB Djarum dan Mutiara Cardinal Berburu Juara Umum di Djarum Sirnas Li Ning Riau Open 2018

By Yuki Chandra - Sabtu, 28 April 2018 | 12:47 WIB
Salah satu peserta di di Djarum Sirnas Li Ning Riau Open 2018. (YUKI CHANDRA/BOLASPORT.COM)

 Pergelaran Djarum Sirkuit Nasional Li Ning Riau Open 2018 hari ini memasuki babak final. Sebanyak 60 pebulutangkis akan berlaga di 19 nomor pertandingan memperebutkan gelar juara.

Para finalis Djarum Sirnas Li Ning Riau Open 2018 ini melaju setelah menyisihkan lawan-lawan mereka di babak semifinal yang berlangsung Jumat (27/4/2018).

Sebagian besar harus menjalani pertarungan sengit lewat permainan rubber game.

Dari data yang dihimpun BolaSport.com di lapangan, ada tiga klub yang berpeluang meraih medali emas terbanyak. Pertama, PB Djarum Kudus yang menempatkan 9 atletnya ke babak final.

Disusul Mutiara Cardinal Bandung sebanyak 8 atlet dan  Exist Jakarta (6 atlet). 

Selain itu, juga ada Berkat Abadi, Banjarmasin, PB Victory Bogor, FIFA BC, dan Tangkas Intiland Jakarta yang menempatkan pebulutangkis mereka di babak final.

(Baca Juga: Link Live Streaming Semifinal Kejuaraan Asia 2018 - Tontowi/Liliyana dan Della/Rizki Siap Berlaga)

Medali emas sudah pasti diraih PB Djarum di nomor ganda pemula putri dan ganda remaja campuran.

Finalis di nomor ini sama-sama dari PB Djarum, yakni Febi Setianingrum/Mikala Kani vs Jessica Maya Rismawardani/Nethania Irawan serta M Putra Erwinsyah/Febi Setianingrum vs Rian Cannavaro/Jovika Bandara.

Sedangkan di nomor tunggal taruna putra juga akan berlangsung pertarungan final antara sesama klub Exist, yakni Ilmi Taufik Hidayat vs Muhammad Iqbal.