Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Debut comeback pemain bintang Golden State Warriors, Stephen Curry, sukses menghasilkan kemenangan atas New Orleans Pelicans pada gim kedua semifinal Wilayah Barat play-off NBA 2018.
Menjamu New Orleans Pelicans di Oracle Arena, Oakland, California, Amerika Serikat (AS), Selasa (1/5/2018) malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB, Golden State Warriors menang 121-116.
Melalui kemenangan itu, Warriors kini unggul 2-0 atas Pelicans.
(Baca juga: Wah! Begini Ucapan Pemain Toronto Raptors Jelang Lawan LeBron James)
Berbeda dengan laga-laga play-off sebelumnya, kali ini Golden State Warriors kembali diperkuat oleh Stephen Curry, sang point guard andalan.
Pertandingan play-off NBA 2018 ini menjadi yang pertama bagi Curry setelah absen karena cedera lutut sejak 23 Maret lalu.
Kini, setelah sepenuhnya pulih, Curry langsung menunaikan tugas yang diberi pelatih kepala Warriors, Steve Kerr, dengan sangat baik.
Padahal, menit bermain Curry dibatasi Kerr sampai 27 menit saja dan dia tidak menjadi starter.
Keputusan Kerr tersebut diyakini oleh berbagai pihak karena ingin menyimpan tenaga Curry pada pertandingan selanjutnya.
Lainnya, untuk menghindari kemungkinan terburuk yaitu cedera lagi.
We missed this (@NBAonTNT) pic.twitter.com/vbbvsTLx3K
— Golden State Warriors (@warriors) May 2, 2018
Kendati masuk sebagai pemain pengganti, sinar Stephen Curry tidak redup kala menghadapi Pelicans.
Pemain yang bersama Klay Thompson dijuluki The Splash Brothers itu sukses mengemas 28 poin, 7 rebound, dan 2 assist.
Torehan poin Curry tersebut cuma kalah dari Kevin Durant yang tampil sebagai top scorer Warriors dengan 29 poin.
Seri semifinal Wilayah Barat antara Golden State Warriors dan New Orleans Pelicans akan dilanjutkan pada gim ketiga yang berlangsung di Smoothie King Center, New Orleans, Louisiana, AS, Jumat (4/5/2018) malam waktu setempat.
(Baca juga: F1 GP Azerbaijan 2018 - Bikin Onar, Bos Red Bull Tuntut Sesuatu dari Daniel Ricciardo dan Max Verstappen)
Berikut hasil pertandingan play-off NBA lainnya*.
Toronto Raptors 112 - 113 Cleveland Cavaliers
*Tim yang ditulis diawal bertindak sebagai tuan rumah.