Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Permainan kilat ditunjukkan oleh pasangan ganda putra Indonesia, Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani, pada babak pertama New Zealand Open 2018, Rabu (2/5/2018).
North Shore Events Centre, Auckland, Selandia Baru menjadi saksi Akbar/Reza mengunci wakil India, Arjun M.R./Ramchandran Shlok, kurang dari 30 menit.
Kampiun Finnish Open 2018 tersebut menang dua gim langsung dengan skor 21-12, 21-14, dalam tempo 27 menit.
Dengan hasil ini, petualangan Akbar/Reza di Negara Kiwi tersebut berlanjut ke babak 16 besar.
Akbar/Reza menjadi ganda putra Indonesia ketiga yang memastikan diri tampil pada babak kedua New Zealand Open 2018.
A post shared by Badminton Indonesia (@badminton.ina) on
Pasangan muda ini melengkapi dua duet putra yang telah menggenggam tiket 16 besar yaitu Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.
Pada babak kedua, Akbar/Reza telah ditunggu ganda putra China, He Jiting/Tan Qiang, yang juga sukses kalahkan wakil India lainnya yaitu Rohan Kapoor/Shivam Sharma.
(Baca Juga: New Zealand Open 2018 - Tak Setetes Keringat yang Keluar, Wahyu/Ade Sukses Raih Tiket Babak Kedua)
Sebelum tampil pada New Zealand, Akbar/Reza tercatat sukses mengakhiri petualangan di Finlandia sebagai kampiun Finnish Open 2018.
Akbar/Reza sukses memenangi perang saudara dengan Rehan Naufal Kusharjanto/Pramudya Kusumawardana Riyanto di final dengan skor 21-14, 21-17.
Babak kedua New Zealand Open 2018 akan berlangsung pada Kamis (3/5/2018) di North Shore Events Centre, Auckland, Selandia Baru.