Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ganda Putra China Ini Belum Mampu Salip Marcus/Kevin meski Jadi Kampiun Kejuaraan Asia 2018

By Any Hidayati - Sabtu, 5 Mei 2018 | 01:34 WIB
Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses menyabet gelar juara turnamen All England Open 2018, Minggu (18/3/2018). (BADMINTON INDONESIA )

Menjadi kampiun Kejuaraan Asia 2018 tidak membuat pasangan Li Jinhui/Liu Yuchen menikmati peringkat baru BWF di pekan ke-18 terhitung sejak Kamis (3/5/2018).

Li/Liu yang mendapat tambahan 9.200 poin nyatanya masih tertahan di peringkat ke-4 dunia alias belum beranjak dari posisi pekan lalu.

Juara Asia dua kali berturut-turut itu sudah mengantongi 72.381 poin. Namun, itu masih belum bisa membuat posisi mereka naik ke peringkat tiga besar ganda putra dunia.

Li/Liu belum bisa sedikitpun mendekati takhta nomor satu dunia yang saat ini dipegang oleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.


Pasangan ganda putra China, Li Junhui (kiri)/Liu Yuchen, mengembalikan kok dari pasangan Korea Selatan, Kim Gi-jung/Ko Sung-hyun, pada babak final Jepang Terbuka di Tokyo, 25 September 2016. ( KAZUHIRO NOGI/AFP PHOTO )

Ganda putra terbaik Indonesia tersebut mengoleksi 97.789 poin atau unggul 25.408 poin di atas Li/Liu.

Padahal, Marcus/Kevin terakhir kali tampil di gelaran All England Open 2018 pada Maret lalu.

Itu artinya, peluang Li/Liu untuk menggeser takhta Marcus/Kevin saat ini masih sangat sedikit.

(Baca Juga: China Kirim Kekuatan Terbaik pada Piala Thomas-Uber 2018)

Pada sisi lain, dua ganda putra ini berpeluang saling bentrok di turnamen beregu Piala Thomas 2018.