Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia punya dua wakil yang menembus partai puncak turnamen New Zealand Open 2018 yang digelar 1-6 Mei.
Kedua wakil tersebut adalah Jonatan Christie (tunggal putra) dan pasangan ganda putra, Berry Angriawan/Hardianto.
Menjadi wakil Merah Putih yang tersisa, Jonatan dan Berry/Hardianto sukses menjaga asa Indonesia untuk meraih gelar pada turnamen yang berlangsung di North Shore Events Centre, Auckland, Selandia Baru ini.
Jonatan menembus babak final seusai menaklukkan wakil India, Sai Praneeth Bhamidipati, dengan skor 14-21, 21-19, 21-8 pada laga yang digelar Sabtu (5/5/2018).
Melalui hasil ini, rekor kedua pemain tercatat imbang 1-1.
Pada babak final yang akan berlangsung Minggu (6/5/2018), Jonatan dijadwalkan berhadapan dengan Lin Dan (China).
(Baca juga: Zulfadli Zukiffli: Saya adalah Korban)
Wakil Indonesia lainnya yang melaju ke partai final adalah Berry/Hardianto setelah menumbangkan Bodin Isara/Nipitphon Phuangphuapet (Thailand), 21-18, 21-16.
China tercatat mengirim wakil paling banyak pada babak final turnamen grade 2 level 5 atau setara Grand Prix Gold ini dengan meloloskan tiga wakil,.diikuti Indonesia, Jepang, dan Taiwan yang masing-masing punya dua wakil.
Adapun Korea Selatan mengirim satu wakil pada partai puncak melalui pasangan ganda campuran Seung Jae-seo/Chae Yu-jung.
Berikut hasil lengkap semifinal New Zealand Open 2018.
Lapangan 1
Ganda putri
Cao Tong Wei/Yu Zheng vs Kim Hye-rin/Kong Hee-yong 15-21, 21-10, 21-18
Tunggal putra
Jonatan Christie (2) vs Sai Praneeth B (3/IND) 14-21, 21-19, 21-8
Tunggal putri
Sayaka Takahashi (1/JPN) VS Minatsu Mitani (4/JPN) 17-21, 21-13, 21-11
Tunggal putra
Lin Dan (1/CHN) vs Heo Kwang-hee (KOR) 21-16, 21-16
Ganda campuran
Sheo Seung-jae/Chae Yu-jung (5/KOR) VS Dechapo Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (1/THA) 16-21, 21-15, 21-15
Ganda Putra
Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin (1/TPE) vs He Jiting/Tan Qiang (7/CHN( 21-14, 21-13
Lapangan 2
Ganda campuran
Wang Chi-Lin/lee Chia Hsin (3/TPE) vs He Jiting/Du Yue (2/CHN)
Tunggal putri
Zhang Yiman (CHN) vs Han Yue (CHN) 21-19, 21-15
Ganda putra
Berry Angriawan/Hardianto (2) vs Bodin Isara/Nipitphon Phuangphuapet (4/THA), 21-18, 21-16
Ganda putri
Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata (JPN) vs Arisa Higashino/Kie Nakanishi (JPN) 21-16, 21-9