Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bermain di berbagai negara selama lima tahun terakhir telah membuat pebulu tangkis spesialis ganda asal Malaysia, Mohd Arif Abdul Latif, kaya akan pengalaman.
Dan pengalaman itu, akan digunakan Arif sebagai bekal untuk menyongsong Piala Thomas 2018 yang akan digelar di Bangkok, Thailand, pada 20-27 Mei mendatang.
Pemain yang saat ini berusia 28 tahun itumenjadi kejutan saat namanya masuk ke dalam skuat inti tim putra Malaysia untuk Piala Thomas 2018.
Nama Mohd Arif Abdul Latif pun dipanggil bersama dengan Lee Chong Wei, Lee Zii Jia, Iskandar Zulkarnain Zainuddin, Leong Jun Hao, Goh V Shem, Tan Wee Kiong, Teo Ee Yi, Soh Wooi Yik, dan Aaron Chia.
Arif senang bisa kembali memperkuat Malaysia di Piala Thomas untuk kedua kalinya setelah sebelumnya pernah menjadi tunggal putra keempat pada edisi 2008 yang digelar di Jakarta (Indonesia).
(Baca Juga: Berbeda dengan Indonesia, India Justru Punya 2 Berlian Berharga pada Sektor Tunggal Putri)
"Saya masih belum mempercayai semua ini. Saya bermain sebagai pemain tunggal putra sepuluh tahun yang lalu dan sekarang saya kembali sebagai pemain ganda," kata Arif dilansir BolaSport.com dari The Star.
"Saya kembali dengan banyak pengalaman, bermain dengan klub yang berbeda selama lima tahun terakhir sejak saya meninggalkan BAM," lanjut pemain berusia 28 tahun itu.
Sebagai informasi, Mohd Arif Abdul Latif meninggalkan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) pada 2013 sebelum bergabung kembali dua minggu lalu.
Setelah keluar dari BAM, Arif bergabung dengan Klub Ampang di Liga Ungu Malaysia pada 2013, kemudian bergabung dengan Sports Affair sebelum bermain di Thailand dan Indonesia.
Tahun lalu, Mohd Arif Abdul Latif pun sempat menjajal arena bulu tangkis di Jepang.
"Saya bermain ganda campuran dengan pacar saya (Rusydina Antardayu dari Indonesia). Saya telah belajar banyak tentang tugas ini dengan klub di berbagai negara," kata Arif.
(Baca Juga: Richard Mainaky: Liliyana Natsir adalah Pemain Putri Terbaik yang Pernah Dimiliki Indonesia)
"Perjalanan lima tahun ini telah membuat saya menjadi lebih kuat. Saya lebih bersemangat daripada sebelumnya untuk membawa karier badminton saya ke level yang lebih tinggi," sambungnya.
Kini selain bisa memberikan penampilan terbaik di Piala Thomas, Arif pun sudah menetapkan tujuan jangka panjang bersama dengan pasangannya di sektor ganda putra, Nur Mohd Azriyn Ayub.
Dua tujuan jangka panjang yang ingin dikejar Arif bersama Ayub adalah tampil apik pada Kejuaraan Dunia dan Olimpiade.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on