Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis spesialis ganda putra, Hendra Setiawan, mengaku tidak menduga kembali dipercaya sebagai kapten tim Indonesia untuk Piala Thomas 2018.
Apalagi, saat ini status Hendra Setiawan di pemusatan latihan nasional (pelatnas) hanyalah magang.
Status tersebut didapat Hendra Setiawan setelah menerima pinangan Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) untuk kembali berlatih di Cipayung pada awal tahun ini.
(Baca juga: Tunggal Putra Diharapkan Mampu Sumbang Minimal 1 Poin Kemenangan)
"Buat saya, ini kebanggaan tersendiri, masih dipercaya untuk menjadi kapten tim," ucap Hendra kepada BolaSport.com di sela acara perayaan HUT PP PBSI ke-67 di Hotel Atlet Century, Senayan, Jakarta, Selasa (8/5/2018).
"Mudah-mudahan kehadiran saya di tim bisa dipakai untuk sharing (berbagi) pengalaman bermain pada Piala Thomas," kata Hendra lagi.
Hendra Setiawan tercatat menjadi bagian dari tim Thomas Indonesia sejak 2006.
Dari enam perhelatan Piala Thomas terakhir, Hendra cuma absen pada edisi 2012, saat dia memutuskan keluar dari pelatnas bersama sang tandem saat itu, Markis Kido.
Selama lima kali membela skuat Merah Putih, pencapaian terbaik Hendra ialah menjadi runner-up yakni pada 2010 dan 2016.
Pada 2010, Indonesia keok 0-3 dari China, sementara pada 2016, Hendra Setiawan dkk kalah 2-3 dari Denmark.
Tahun ini, Piala Thomas akan berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada 20-27 Mei mendatang.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on