Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Carsten Mogensen Mundur dari Tim Thomas Denmark 2018, Ini Dia Penggantinya

By Any Hidayati - Rabu, 9 Mei 2018 | 22:44 WIB
Pasangan ganda putra Denmark, Mathias Boe (kanan)/Carsten Mogensen, berpose setelah menggelar konferensi pers di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (30/5/2016). ( PIPIT PUSPITA RINI/JUARA.NET )

Mundurnya Carsten Mogensen dari skuat Piala Thomas 2018 membuat Denmark mau tidak mau mencara pemain pengganti.

Dilansir BolaSport.com dari Badminton.dk, timnas bulu tangkis Denmark telah menunjuk Anders Skaarup Rasmussen sebagai pengganti Mogensen.

Rasmussen dinilai cukup mumpuni untuk mengemban tugas tersebut karena saat ini menduduki peringkat 10 dunia bersama Kim Astrup di sektor ganda putra.

Direktur timnas Denmark, Jens Meiborn mengatakan jika mundurnya Mogensen terkait dengan penyakit yang ia derita sejak dua tahun lalu.

"Carsten (Mogensen) masih menderita gejala penyakit aneurisma (pelebaran pembuluh darah) yang mulai ia derita pada 2016," kata Meiborn seperti dikutip BolaSport.com dari Badminton.dk.


Pasangan ganda putra Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, saat bertanding melawan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi (Indonesia) pada partai keempat babak final Piala Thomas, yang berlangsung di Kunshan Sports Center, Kunshan, China, Minggu (22/5/2016).(JOHANNES EISELE/AFP PHOTO)

(Baca Juga: Andrea Pirlo Beri Nasihat ke Kapten AC Milan: Melawan Mantan Selalu Berat!)

Meski telah masuk tahap pemulihan, Mogensen masih belum cukup kuat untuk tampil di turnamen sekelas Piala Thomas 2018.

"Dia masih dalam tahap penyembuhan tetapi belum bisa mengikuti persiapan menuju Piala Thomas 2018," kata Meibron melanjutkan.

Menurut Meibron, Mogensen perlu waktu lebih banyak untuk istirahat.