Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Uber 2018 - Greysia/Apriyani: Poin Pertama Ini untuk Kobarkan Semangat Tim

By Susi Lestari - Senin, 21 Mei 2018 | 17:03 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu saat bertanding di Piala Uber 2018 melawan Malaysia di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Senin (21/5/2018). (BADMINTONINDONESIA.ORG)

Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, berhasil memetik kemenangan atas, Goh Yea Ching/Lee Meng Yean (Malaysia) pada laga perdana penyisihan Grup D Piala Uber 2018.

Bermain di lapangan dua Impact Arena, Bangkok, Thailand, Senin (21/5/2018), Greysia/Apriyani sukses meraih kemenangan dua gim langsung dengan skor 21-13, 21-14.

Hasil ini membuat Indonesia samakan kedudukan menjadi 1-1 dengan Malaysia.

Sejak dimulainya gim pertama, Greysia/Apriyani tidak mendapatkan kesulitan yang berarti.

(Baca Juga: Kehadiran 4 Pemain Ini Bikin China Dihindari Negara-negara Lain pada Piala Thomas-Uber 2018)

Keduanya terus memimpin jalannya pertandingan dari lawan.

Pada gim kedua, meski sempat ketat di awal, Greysia/Apriyani kembali berhasil meraih kemenangan.

"Puji Tuhan kami bisa menyumbang poin untuk tim. Semoga ini bisa menjadi pembuka untuk teman-teman yang nanti main," kata Greysia setelah pertandingan dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Kami berharap mereka bisa tampil maksimal dan memberikan yang terbaik," ujar Greysia.

(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)