Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Uber 2018 - Pemain Malaysia Ini Tebus Kekalahan dengan Curi 1 Poin dari China

By Delia Mustikasari - Selasa, 22 Mei 2018 | 14:29 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Malaysia, Goh Jin Wei, bereaksi setelah memastikan medali emas SEA Games 2017. Goh mengalahkan rekan senegara, Soniia Cheah, pada final yang berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (29/8/2017). ( ADEK BERRY/AFP PHOTO )

Tim putri Malaysia kembali menelan kekalahan pada laga kedua penyisihan Grup D Piala Uber 2018 melawan China, Selasa (22/5/2018).

Malaysia kalah 1-4 dari China pada laga yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Meski kalah, pebulu tangkis tunggal putri Malaysia, Goh Jin Wei, berhasil mendonasikan 1 poin bagi tim Negeri Jiran.

Goh yang tampil pada partai ketiga menang atas He Bingjiao dengan skor 21-9, 17-21, 21-13, dalam laga selama 51 menit.

Goh mengatakan bahwa kemenangan atas He merupakan upaya dia untuk menebus kekalahan saat menghadapi Indonesia, Senin (21/5/2018).

Saat itu, Goh yang juga tampil pada partai ketiga, kalah dari Gregoria Mariska Tunjung, dengan skor 22-20, 21-16.

"Saya menangis setelah kalah dari Indonesia (Gregoria Mariska). Saya merasa bersalah karena telah mengecewakan tim," kata Juara Dunia Junior 2015 itu seperti dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Rasanya bagus menebus kekecewaan dengan menang melawan Bingjiao. Dia adalah pemain yang kuat dan cukup bagus dalam menyerang. Tetapi, saya bisa menaklukkannya hari ini," ujar Goh.

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Bagi Goh, ini merupakan kemenangan kedua atas He. Melalui kemenangan ini, rekor pertemuan antara kedua pemain menjadi 2-1 untuk keunggulan Goh.