Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sandra Olga Sampaikan Pesan Penting yang Tak Bisa Diremehkan Skuat Liverpool

By Aziz Gancar Widyamukti - Kamis, 24 Mei 2018 | 15:09 WIB
Sandra Olga saat berkunjung ke markas BolaSport.com dan Tabloid BOLA pada Jumat, 4 Mei 2018 (ADITYA NUGRAHA/BOLASPORT.COM)

Presenter cantik, Sandra Olga, sangat antusias menyambut laga final Liga Champions 2018.

Liverpool akan menghadapi Real Madrid dalam laga final Liga Champions 2018 di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina, pada Minggu (27/5/2018) dini hari.

Laga pertarungan yang mempertemukan antara The Reds dan Los Blancos tersebut bisa dipastikan berlangsung sengit dan seru.

(Baca juga: Terinspirasi dari Mohamed Salah, Ini Amanat Penting dari Quraish Shihab untuk Cucunya Jika Menjadi Pemain Bola)

Sebab, pasukan Zinedine Zidane berusaha memenangkan pertandingan agar tercipta rekor baru yakni tiga kali juara Liga Champions.

Sementara itu, Juergen Klopp beserta anak asuhnya kembali menginjakkan kaki di partai final, setelah lebih dari satu dekade tidak merasakan puncak final.

Presenter Liga 1 2018, Sandra Olga turut buka suara terkait ajang final Liga Champions 2018.

Melalui akun media sosial Instagram, Sandra Olga menyampaikan catatan penting bagi The Reds.

 

A post shared by Sandra Olga (@sandraolga) on

"Di laga final Liga Champions, Salah dkk akankah mengangkat trofi turnamen antar klub elite Eropa?"

"The Reds harus bisa menangani Real Madrid di Stadion Olimpiyskiy, Kiev Ukraina, jika ingin menghentikan Hattrick Real Madrid"

"Pasukan Juergen Klopp harus membuat sebuah rencana agar tidak hanya bergantung pada Mane, Firmino dan Salah tapi juga memperbaiki dari lini belakang"

"Madrid yang sangat agresif harus di tahan lajunya, dan ini menjadi tugas Lovren, Van Dijk, dkk untuk solid membangun baris pertahanan," tulis Sandra Olga.

Dalam unggahannya tersebut, Sandra juga menyempatkan berfoto di depan gambar Mohamed Salah dan mengenakan jersey Liverpool.

(Baca juga: Gara-gara Mohamed Salah, Pemuda di Inggris Beramai-ramai Pergi ke Masjid)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P