Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Roland Garros 2018 - Babak Utama Dimulai Hari Ini, Sejumlah Petenis Unggulan Bakal Turun ke Gelanggang

By Doddy Wiratama - Minggu, 27 Mei 2018 | 12:52 WIB
(dari ki-ka) Simona Halep, Novak Djokovic, Alexander Zverev, dan Rafael Nadal saat menghadiri Kid's Tennis Day jelang gelaran Roland Garros 2018 pada Sabtu (26/5/2018). (twitter.com/rolandgarros)

Gelaran turnamen tenis Grand Slam, Roland Garros 2018, bakal mulai memasuki babak utama pada Minggu (27/8/2018) dengan memainkan sejumlah laga fase 128 besar.

Dari data yang didapat BolaSport.com, sebanyak 32 laga yang tersebar dalam sektor tunggal putra dan putri pun siap bergulir di Roland Garros Stadium, Prancis.

Sejumlah pemain unggulan pun dijadwalkan bakal bermain pada hari pertama gelaran babak utama turnamen tersebut.

Juara bertahan sektor tunggal putri, Jelena Ostapenko (Latvia), adalah salah satu pemain unggulan yang beraksi pada hari ini.

Ostapenko yang merupakan unggulan kelima Roland Garros 2018 dijadwalkan bakal bertanding dengan Kateryna Kozlova (Ukraina).

Selain Jelena Ostapenko, petenis tunggal putri unggulan lainnya seperti Elina Svitolina (unggulan 4) dan Venus Williams (9) juga akan memulai perjuangan mereka pada hari ini.

(Baca Juga : Jalur Berliku Serena Williams di Roland Garros 2018 Usai Batal Dapat Hak Istimewa)

Sementara itu, sejumlah petenis tunggal putra unggulan juga dijadwalkan bakal berlaga pada hari pertama babak utama Roland Garros 2018.

Alexander Zverev (unggulan kedua) akan memulai perjuangannya dengan menghadapi tentangan petenis Lithuania, Ricardas Berankis.

Sedangkan unggulan keempat, Grigor Dimitrov (Bulgaria), harus menghadapi Viktor Troicki (Serbia) pada langkah pertamanya di Roland Garros 2018.