Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skuat Tim Boling Indonesia untuk Asian Games Akan Ditentukan pada Akhir Juni

By Delia Mustikasari - Kamis, 7 Juni 2018 | 11:21 WIB
Timnas boling putri Indonesia untuk Asian Games 2018 (INASGOC)

"Banyak kemajuan yang diraih peboling pelatnas Asian Games 2018 selama menjalani try out di Amerika Serikat (AS)," ucap Ronny.

"Kini, rata-rata peboling putri 220 poin dan putra 230 poin. Bahkan, penampilan Aldira pun sempat memukau pemain pro Amerika Serikat karena mencatat skor sampai 298," ujar Ronny.

(Baca juga: Eks Pebulu Tangkis Indonesia Ini Akan Berbendera Amerika pada Turnamen Internasional)

Seusai menjalani uji coba di AS, tim boling Indonesia akan melengkapi jatah tiga kali program uji coba dengan tampil di Macau Open, (15-23 Juni) dan Hongkong Open (25-30 Juni).

Tim boling putra Indonesia terdiri dari Ryan Lalisang, Ardi Rahmadian, Fachri Askar, Hengky Sutanto, Billy M Islam, Diwan Rinaldi, dan Yerry Romadhona.

Tim putri diperkuat oleh Tannya Romimper, Alisa Nabilla, Novi Novipang, Nadia Pramanik, Sharon Limansantoso, Aldila Indriati, dan Putty Armein.

Pada Asian Games Doha, Qatar 2006, tim boling indonesia menyumbangkan satu medali emas lewat Ryan Lalisang dan satu perak melalui Putty Armein.

Pada Asian Games 2018 cabang olahraga boling yang menjadi unggulan mentargetkan dua medali emas. 

(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup A, Ditutup oleh Derbi Arab)

"Kami akan berusaha memenuhi target dua medali emas yang sudah dicanangkan," katanya.

Berbicara masalah saingan berat di Asian Games 2018, Ronny menyebut peboling Malaysia, Singapura dan Korsel untuk peboling putri Indonesia, sedangkan peboling putra datang dari Korsel dan Malaysia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P