Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelar Gennady Golovkin Dicopot, Begini Reaksi Sang Promotor

By Akbar Rosidianto - Kamis, 7 Juni 2018 | 11:47 WIB
Pemegang sabuk Juara dunia kelas menengah versi WBA (Super), WBC, IBF an IBO, Gennady Golovkin (tengah). (HARRY HOW/GETTY IMAGES)

Promotor petinju kelas menengah Gennady Golovkin (Kazakstan), Tom Loeffler kaget gelar juara IBF petinju besutannya dilucuti.

International Boxing Federation (IBF) telah memutuskan untuk mencopot gelar juara kelas menengah yang dimiliki Gennady Golovkin pada 6 Juni.

Setelah itu, IBF akan meminta dua petinju peringkat teratas untuk memperebutkan gelar juara tersebut.

IBF mencabut gelar Golovkin dengan alasan petinju Kazakstan tersebut tidak bisa memenuhi perintah IBF untuk bertarung melawan penantang wajib gelar juara, Sergiy Derevyanchenko (Ukraina).

Padahal, Golovkin dan timnya meminta pengecualian untuk menunda pertandingan wajib tersebut.

Kendati demikian, IBF menolak permintaan pihak Golovkin tersebut.

(Baca Juga : Wakil Manajer Deontay Wilder Mengaku Siap Bertarung di Inggris)

Keputusan IBF tersebut sontak membuat promotor Golovkin, Tom Loeffler terkejut.

Pasalnya, Loeffler yakin jika pihak Derevyanchenko sebagai penantang wajib tidak meminta IBF mencopot gelar Golovkin.

"Itu (keputusan IBF) datang sebagai kejutan," kata Loeffler dikutip Bolasport.com dari Boxing Scene.

"Bukan itu yang diminta pihak Derevyanchenko. Mereka hanya meminta waktu sebelum mereka mendapatkan kesempatan pertarungan wajib," ujar Loeffler.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P