Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bakal Tampil di Depan Publik Sendiri, Zhang Beiwen Jadi Unggulan Pertama US Open 2018

By Any Hidayati - Sabtu, 9 Juni 2018 | 21:47 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Amerika Serikat, Zhang Beiwen, yang sukses merebut gelar India Open 2018. (BWFBADMINTON.COM)

Penyelenggaraan turnamen bulu tangkis US Open 2018 tinggal menghitung hari dan Zhang Beiwen dapat dibilang bakal memperoleh banyak keuntungan.

Selain bakal tampil di depan hadapan publik sendiri, tunggal putri Amerika Serikat ini juga bakal menjadi unggulan satu di US Open 2018.

Zhang Beiwen yang saat ini menduduki peringkat 12 dunia akan menjadi tunggal putri dengan ranking BWF tertinggi pada turnamen itu.

Dilansir BolaSport.com dari BWF Badminton, Zhang tercatat terakhir kali tampil di ajang All England Open 2018 yang digelar Maret lalu.

Pada US Open 2018 nanti, Zhang Beiwen tidak hanya akan bertanding di sektor tunggal putri tetapi juga ganda putri.

(Baca Juga: Wah Ada 3 Nama Indonesia di Turnamen Bulu Tangkis US Open 2018, Siapa Saja Mereka?)

Zhang Beiwen akan berpasangan dengan rekan Hong Jing Yu dan akan berhadapan dengan ganda putri Swedia, Amanda Hogstrom/Clara Nistad, pada babak pertama.

Sedangkan pada babak pertama sektor tunggal putri, Zhang akan bertemu wakil Jerman, Yvonne Li.

Turnamen bulu tangkis US Open 2018 berlangsung mulai Selasa (12/6/2018) hingga Minggu (17/6/2018) di Fullerton Titan Gymnasium, California, Amerika Serikat.

Gelaran turnamen kategori BWF World Tour Super 300 ini akan memperebutkan total hadiah senilai 150.000 dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp2,09 miliar.