Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luis Suarez Pamerkan Kehangatan di Dalam Pesawat saat Bertolak ke Rusia

By Aziz Gancar Widyamukti - Minggu, 10 Juni 2018 | 15:03 WIB
Luis Suarez berduel dengan Diego Llorente saat laga antara Barcelona Vs Real Sociedad di Camp Nou, Minggu (20/5/2018) atau Senin dini hari WIB. (JOSEP LAGO / AFP)

Pemain timnas Uruguay, Luis Suarez, tengah melakukan perjalanan ke Rusia untuk ajang bergengsi Piala Dunia 2018.

Luis Suarez beserta rekan-rekannya di timnas Uruguay baru saja menjalani laga persahabatan melawan Uzbekistan di Stadion Centenario.

Dalam laga itu, Uruguay berhasil unggul 3-0.

(Baca juga: Luis Suarez Dapatkan Peringatan Keras dari Penggemarnya Sebelum Terbang ke Rusia)

Seusai menjamu Uzbekistan, Luis Suarez bersama rekan-rekannya bertolak ke Rusia untuk menjalani tugas berat pada Piala Dunia 2018.


Pemain Uruguay, Luis Suarez dan Nahitan Nandez, dikawal pemain Uzbekistan, Akramjon Komilov, pada laga uji coba di Stadion Centenario, Montevideo, 7 Juni 2018. (AFP)

Ketika perjalanan menuju Rusia, tidak lupa Luis Suarez mengabadikan momen dan membagikannya di media sosial.

Striker Barcelona itu tampak berfoto bersama Jose Gimenez, Cristian Stuani, dan Diego Godin.

Menariknya, pesepak bola berusia 31 tahun itu juga memamerkan secangkir teh favoritnya.

 

A post shared by Luis Suarez (@luissuarez9) on

Teh dan kebersamaan Suarez bersama rekan-rekannya menjadikan suasana hangat di dalam pesawat.