Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Pemain Barcelona Tidak Sabar Menanti Musim Baru Setelah Resmi Dipermanenkan Tim Papan Tengah Liga Inggris

By Eko Isdiyanto - Selasa, 12 Juni 2018 | 20:22 WIB
Gelandang baru Watford, Gerard Deulofeu, berpose bersama seragam tim di sela-sela sesi latihan pada Selasa (30/1/2018). (DOK TWITTER @WATFORDFC)

Resmi hijrah ke tim papan tengah Liga Inggris, Gerard Deulofeu tak sabar nantikan musim selanjutnya bersama The Hornets.

Hal tersebut berdasarkan apa yang tertulis di situs resmi Watford.

Mantan pemain AC Milan itu setuju meneken kontrak selama lima tahun di Vicarage Road.


Pemain Watford, Gerard Deulofeu (kiri), berduel dengan gelandang Chelsea, N'Golo Kante, dalam laga Liga Inggris di Stadion Vicarage Road, Watford, pada 5 Februari 2018.(GLYN KIRK/AFP)

Watford harus mengeluarkan dana sekitar 13 Euro atau sekitar 214 miliar rupiah untuk dapat mempermanenkan pemain tersebut.

Meski demikian dia hanya mencetak satu gol dalam tujuh penampilannya bersama Watford musim ini.

(Baca juga: Tanpa Lelah, Netizen Terus Menginginkan Pemain Asing Ini Membela Timnas Indonesia)

Deulofeu bermain bersama Watford sejak januari tahun ini dengan status pemain pinjaman dari Barcelona.

Pulihnya cedera Ousmane Dembele serta masuknya Philipoe Coutinho membuat posisi sang pemain semakin terancam.

Terlepas dari hal tersebut, Gerard Deulofeu tetap menunjukkan semangat dan keyakinannya untuk Watford.

Dia mengungkapkan sudah menantikan musim baru dan dapat melihat penggemarnya lagi.

(Baca juga: Kembali dari Cedera, Penjaga Gawang Andalan Persija Jakarta Bikin Penggemar Semringah)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P