Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Warriors Gelar Parade Juara NBA 2018, Kota Oakland Didominasi Warna Biru dan Emas

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 13 Juni 2018 | 13:21 WIB
Pebasket bintang Golden State Warriors, Stephen Curry, mengangkat trofi Larry O'Brien yang diraih setelah memenangi seri final pada parade juara NBA 2018 di Kota Oakland, California, Amerika Serikat, Selasa (12/6/2018) siang waktu setempat. (JUSTIN SULLIVAN/AFP PHOTO)

Kota Oakland yang berada di negara bagian California, Amerika Serikat, sontak didominasi warna biru dan emas saat tim basket Golden State Warriors menggelar parade juara NBA 2018.

Jutaan penduduk Oakland yang turun ke jalan untuk menyaksikan momen bersejarah itu kompak mengenakan pakaian dengan warna antara biru dan emas sebagai bentuk dukungan mereka kepada Golden State Warriors.


Penduduk Kota Oakland, California, Amerika Serikat, memadati jalanan kota untuk merayakan parade juara NBA 2018 dari Golden State Warriors.(JUSTIN SULLIVAN/AFP PHOTO)

Tak cuma itu, para penduduk kota juga membawa poster atau papan dengan tulisan "Dynasty" alias Dinasti dan "Back-to-Back Champions" atau juara beruntun.

(Baca juga: Dukung Pertemuan Donald Trump-Kim Jong Un, Eks Pebasket NBA Ini Tiba di Singapura)

Ya, gelar juara NBA 2018 yang diraih Golden State Warriors pasca-mengalahkan Cleveland Cavaliers dengan skor 4-0 pada seri final musim ini merupakan titel kedua beruntun mereka.

Sebelumnya, Warriors juga merengkuh trofi Larry O'Brien pada musim lalu.

Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Rabu (13/6/2018), skuat Warriors melakoni parade juara NBA dengan menumpang bus double-decker alias bus tingkat.

Tak cuma mengelilingi Kota Oakland, para pemain Warriors juga melakukan interaksi langsung dengan penggemar mereka.

Sebagian dari pemain Warriors memanfaatkan momen ini tak cuma untuk selebrasi belaka, tetapi juga mengirim pesan apresiasi kepada pihak lain seperti yang dilakukan Stephen Curry.