Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon punya cara tersendiri untuk menghabiskan waktu saat liburan panjang.
Marcus Fernaldi Gideon mengajak istrinya, Agnes Amelinda Mulyadi untuk berlibur ke Jepang.
Ada dua tempat yang dikunjungi oleh Marcus Gideon dan Agnes.
Tempat yang pertama adalah kuil Fushimi Inari.
Fushimi Inari Taisha adalah kuil Shinto yang berada di Fushimi-ku, Kyoto, Jepang.
Kuil ini merupakan kuil pusat bagi sekitar 40.000 kuil Inari yang memuliakan Inari (Dewa Padi) yang tersebar di seluruh Jepang.
Kemudian tempat kedua adalah Toei Kyoto Studio Park.
(Baca Juga: Berbeda dengan Georgina Rodriguez, Kekasih David de Gea Terang-terangan Lakukan Hal Ini di Piala Dunia 2018)
Di tempat itu Marcus Fernaldi Gideon memberanikan diri untuk masuk ke wahana rumah hantu.
"Ada yang sok-sok an masuk haunted house sendirian," tulis Agnes Amelinda Mulyadi.
Tampaknya Agnes mengurungkan niat untuk masuk ke tempat itu dan lebih memilih menunggu sang suami di luar.
Pasangan yang baru saja menikah itu terlihat semakin romantis saat menggunakan baju couple.
Setelah libur panjang usai, Marcus Fernaldi Gideon bersiap untuk menghadapi turnamen Indonesia Open 2018 yang akan digelar pada 3-8 Juli mendatang.