Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Real Madrid Beri Kritikan Tajam kepada Luka Doncic dkk meski Selangkah Lagi Kawinkan Gelar Juara Eropa dan Domestik

By Bayu Nur Cahyo - Senin, 18 Juni 2018 | 11:24 WIB
Klub bola basket, Real Madrid, merayakan kemenangan 85-80 atas Fenerbahce di laga pamungkas Final Four Euroleague di The Stark Arena, Belgrade, 20 Mei 2018. (Andrej ISAKOVIC / AFP)

Klub basket Real Madrid sukses menggulung Saski Baskonia pada gim ketiga final play-off Liga ACB (kompetisi utama basket Spanyol) di Fernando Buesa Arena, Spanyol, Minggu (17/6/2018).

Real Madrid menang dengan skor 83-78 atas Saski Baskonia yang juga mampu membalik kedudukan menjadi 2-1 pada laga ketiga dari rangkaian final play-off Liga ACB 2017/18.

Memburu kemenangan, Luka Doncic dkk pun tampil menyerang sejak awal laga bergulir.

Tim juara EuroLeague 2018 ini pun pada akhirnya sukses memenangkan pertandingan yang berlangsung di markas Baskonia tersebut.

Dengan hasil itu, maka Real Madrid membutuhkan satu lagi kemenangan untuk memastikan gelar juara Liga ACB 2017/18 karena partai final mengenakan sistem best of five.

Tim basket ibu kota Spanyol tersebut juga selangkah lagi mengawinkan gelar juara eropa (EuroLeague 2018) dan domestik (Liga ACB 2017/18).

(Baca juga: Soal Pilihan Karier, Kobe Bryant Nasihati LeBron James)

Mengenai peluang juara yang sudah di depan mata, Pablo Laso (kepala pelatih Real Madrid) justru memberikan sebuah catatan tajam untuk timnya.

Pasalnya pada pertandingan melawan Baskonia tersebut, Laso menilai Luca Doncic dkk memiliki kelemahan pada aspek rebound.

"Kami punya beberapa masalah dengan offensive rebound," kata Pablo Laso yang dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.