Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tradisi bermain rangkap di kalangan pemain bulu tangkis Indonesia bukan sesuatu yang jamak terjadi.
Meskipun tidak jamak dilakukan, bukan berarti para pemain Indonesia tidak bisa bermain rangkap.
Beberapa bukti sudah pernah ada, seperti Greysia Polii yang pernah bermain dobel di sektor ganda putri dan ganda campuran beberapa tahun silam.
Selain Greysia, ada pula Liliyana Natsir yang juga pernah merangkap di dua sektor yakni ganda putri dan ganda campuran.
Kini setelah lama tidak terdengar, salah satu pemain senior Indonesia akan menjajal posisi rangkap.
Pemain itu adalah Ricky Karanda Suwardi.
(Baca Juga: Pekan ke-25, Peringkat 10 Besar Tunggal Putri Dunia Sedikit Bergejolak)
Ricky yang saat ini berusia 26 tahun akan bermain di dua sektor (ganda putra dan ganda campuran) pada turnamen Malaysia Open 2018 dan Indonesia Open 2018.
Kepastian bermain rangkap muncul setelah PBSI mengumumkannya lewat Twitter yang beralamat @INABadminton.
"Ricky Karandasuwardi akan kembali berpasangan dengan Angga Pratama (ganda putra) di Malaysia Open 2018 dan Indonesia Open 2018," tulis @INABadminton pada Jumat (22/6/2018).
"Ricky juga akan bermain di sektor ganda campuran bersama Debby Susanto," tambah @INABadminton.
Ricky Karandasuwardi akan kembali berpasangan dengan Angga Pratama di #MalaysiaOpenSuper750 dan #BlibliIndonesiaOpen2018.
Ricky juga akan bermain di sektor ganda campuran bersama Debby Susanto. pic.twitter.com/zASu7j9ZHz
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) June 22, 2018
Setelah @INABadminton mengunggah pengumuman tersebut, ada tanggapan dari netizen.
(Baca Juga: Cobaan untuk Tuan Rumah Sudah Muncul Sebelum Turnamen Malaysia Open 2018 Digelar)
"Harus dibiasakan rangkap memang. Jangan setengah-setengah," komentar akun @KangAfif4.
Ada pula yang memberi sanjungan dengan akan pilihan bermain rangkap yang sudah diambil oleh PBSI dan Ricky.
"Nah gitu dong, yang muda yang bermain rangkap. Biar terasah skill dan fisiknya. Jangan hanya Ricky doang, yang lain juga," tulis @deni_hermawanto memberi tanggapan.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on