Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sosok pebulu tangkis Negeri Jiran, Lee Chong Wei, memang pantas menyandang label legenda, terutama bila hal itu dikaitkan dengan turnamen Malaysia Open yang akan segera bergulir.
Sejarah mencatat, Lee Chong Wei merupakan pemegang rekor juara bertahan terlama pada Malaysia Open.
Sejak Malaysia Open pertama kali bergulir pada tahun 1937 hingga saat ini, belum ada satu pun pemain yang bisa melampaui pencapaian Lee dalam meraih gelar beruntun.
Lee tercatat sudah tujuh kali meraih gelar juara Malaysia Open secara berturut-turut.
Prestasi besar ini ditorehkan Lee pada periode Malaysia Open 2008 hingga 2014.
Selama tujuh penyelenggaraan Malaysia Open tersebut, tak ada satu pun pemain tunggal putra dunia yang mampu mengusik kejayaan Lee Chong Wei.
Sebelum meraih tujuh gelar beruntun, Lee terlebih dulu mencetak hattrick gelar pada Malaysia Open 2004 hingga 2006.
(Baca Juga: Li Xuerui Melaju Mulus ke Semifinal Canada Open 2018)
Terakhir kali, Lee Chong Wei juara di depan publiknya sendiri adalah pada Malaysia Open 2016.
Kala itu, Lee naik ke podium kampiun setelah mengalahkan Chen Long (China) dengan skor 21-13, 21-8 pada laga final.
Kemenangan tersebut seakan membayar absennya sang legenda dari Malaysia Open 2015 karena tengah menjalani larangan bermain sebagai hukuman dari kasus doping.
Tahun lalu, pemain bergelar Dato' ini gagal mempertahankan titel kampiunnya karena kalah 19-21, 14-21 dari Lin Dan (China) pada pertandingan final.
Lee Chong Wei pertama kali turun pada turnamen Malaysia Open pada tahun 2003.
Pada partisipasi perdananya tersebut, Lee langsung bisa menembus partai final.
Berdasarkan catatan tersebut, maka prestasi Lee sejak 2003 adalah 11 kali juara, dua kali runner-up (2003, 2017), dan 1 kali mencapai babak perempat final (2007).
Tahun ini, turnamen Malaysia Open akan berlangsung pada 26 Juni hingga 1 Juli di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
Akankah Lee Chong Wei mampu memperpanjang rekor Malaysia Open miliknya?