Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Canada Open 2018 - 2 Negara Jadi Juara Umum

By Susi Lestari - Senin, 25 Juni 2018 | 08:47 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri China, Li Xuerui, saat tampil di pertandingan final US Open 2018, Minggu (17/6/2018). (BWFBADMINTON.COM)

China dan Inggris berhasil keluar sebagai juara umum pada turnamen Canada Open 2018.

Kedua negara tersebut berhasil membawa pulang masing-masing dua gelar juara setelah pertandingan final yang digelar di Markin MacPhail Centre, Alberta, Kanada, Minggu (24/6/2018).

China memboyong dua gelar yang dipersembahkan oleh Lu Guangzu (tunggal putra) dan Li Xuerui (tunggal putri).

Sedangkan Inggris merengkuh dua titel dari nomor ganda, yakni ganda putra (Marcus Ellis/Chris Langridge) dan ganda campuran (Marcus Ellis/Lauren Smith).

(Baca Juga: Deontay Wilder Punya Pukulan Berbahaya, Anthony Joshua Harus Waspada)


Sementara itu, satu gelar tersisa di sektor ganda putri berhasil direbut oleh Jepang lewat pasangan Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata.

Selain merebut titel di sektor ganda putri, Jepang juga membawa pulang dua gelar runner up di nomor tunggal.

Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, berikut adalah hasil lengkap pertandingan final Canada Open 2018.

Ganda Putra

Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris) vs Mark Lamsfuss/Marvin Emil Seidel (Jerman), skor 19-21, 21-18, 22-20.

Ganda Putri

Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata (Jepang) vs Isabel Herttich/Carla Nelte (Jerman), skor 21-13, 21-15.

Tunggal Putra

Lu Guangzu (China) vs Minoru Koga (Jepang), skor 21-15, 21-10.

Tunggal Putri

Li Xuerui (China) vs Sayaka Takahashi (Jepang), skor 22-20, 15-21, 21-17.

Ganda Campuran

Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) vs Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (Jerman) dengan skor 21-13, 21-4.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P