Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bridge Indonesia Kembali Sukses Boyong Emas di Bulgaria

By Yakub Pryatama - Senin, 25 Juni 2018 | 14:33 WIB
Taufik Asbi dan Lusje Olha Bojoh, sukses menyumbang emas untuk bridge Indonesia di Bulgaria. (ISTIMEWA)

Tim bridge Indonesia yang sedang dipersiapkan untuk bertanding pada Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta-Palembang, 18 Agustus-2 September, terus menunjukkan tajinya.   

Pada turnamen 36rd International Bridge Festival Albena 2018 yang berlangsung di Bulgaria pada 20 Juni-1 Juli, pasangan kategori mixed pairs, Taufik Asbi dan Lusje Olha Bojoh, sukses memboyong emas ketiga untuk Indonesia.

Keduanya berhasil meraih 58,71 persen dan mengalahkan pasangan Maltilda Poplivov dan Lilo Poplivov dengan raihan 57,60 persen.

Emas yang dibawa oleh Taufik/Lusje didapatkan dengan tidak mudah.

Pada hari pertama, Sabtu (22/6), pasangan bridge andalan Indonesia itu hanya menempati posisi keenam.

Namun, berkat motivasi dan latihan ekstra yang diberikan pelatih asal Polandia, Kristov Marten, Indonesia sukses meraih emas ketiga melalui kategori mixed pairs.

(Baca juga: Momen Overtake Rossi kepada Stoner di Laguna Seca Terulang pada World Superbike)

Tak hanya itu, Kristov juga terus mengevaluasi dan membenahi kekurangan atlet bridge Indonesia selama mengikuti turnamen.

Menurut Kristov, keunggulan atlet bridge Indonesia terletak pada semangat bertanding dan konsentrasi yang tinggi.