Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ingin Disebut Kartu As Jepang, Kento Momota Pilih Jalani Proses di Setiap Laga

By Any Hidayati - Selasa, 26 Juni 2018 | 18:11 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, mengembalikan kok ke arah Brice Leverdez (Prancis) pada laga perempat final Piala Thomas 2018 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (24/5/2018). ( LILLIAM SUWANRUMPHA/AFP PHOTO )

"Saya merasa jika saya berprestasi maka hasil akan mengikuti apa yang saya perjuangkan dengan segenap tenaga," kata Momota.

"Saya rasa saya akan berjuang keras melalui satu per satu turnamen di depan mata saya bukan sekadar apa yang ingin saya lakukan," ucap dia.

(Baca Juga: Jadwal MotoGP Belanda 2018 - Pembuktian Jorge Lorenzo di Tengah Kedigdayaan Valentino Rossi dan Marc Marquez)

Saat ini, Momota tengah mengikuti turnamen Malaysia Open 2018 yang berlangsung pada 26 Juni hingga 1 Juli di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Perjuangan Momota akan dimulai dengan menghadapi pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, pada laga babak pertama pada Rabu (27/6/2018).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P