Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada hari ini, Kamis (28/6/2018), tidak hanya wakil Indonesia yang berguguran massal di babak kedua Malaysia Open 2018.
Para unggulan yang menjadi favorit juara pun ternyata berbondong-bondong angkat kaki dari Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
Tercatat ada 10 unggulan yang terhempas di babak kedua turnamen BWF World Tour Super 750 tersebut.
Ganda putri menjadi penyumbang jumlah unggulan yang gugur terbanyak yaitu empat wakil. Sedangkan tunggal putra-putri dan ganda campuran masing-masing hanya kehilangan satu unggulan.
Salah satu unggulan yang hengkang di babak kedua adalah ganda putra Indonesia yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Bersama dua ganda putra unggulan lainnya, Fajar/Rian harus kukut dari gelaran Malaysia Open 2018.
(Baca Juga: Malaysia Open 2018 - Comeback pada Gim Pertama Hantarkan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Lolos ke Perempat Final)
Berikut ini 10 unggulan yang kandas di babak kedua Malaysia Open 2018:
Tunggal Putra
Son Wan-ho (2) (Korea Selatan)
Retired di gim kedua saat melawan Kento Momota (Jepang) dan kalah 11-21, 1-0 di menit ke-24.
Tunggal Putri
Sung Ji-hyun (7) (Korea Selatan)
Kalah dari Goh Jin Wei (Malaysia) dengan skor 21-15, 18-21, 21-23 dalam waktu 78 menit.
(Baca Juga: Dani Pedrosa Kembali Tunda Pengumuman perihal Masa Depannya?)
Ganda Putra
1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (8) (Indonesia)
Kalah 21-17, 14-21, 10-21 dari Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) dalam laga berdurasi 58 menit.
2. Takuto Inoue/Yuki Kaneko (7) (Jepang)
Kalah dari pasangan gado-gado Malaysia/Korea Selatan, Tan Boon Heong/Yoo Yeon-seong, dengan skor 15-21, 21-23 dalam waktu 47 menit.
3. Liu Cheng/Zhang Nan (3) (China)
Kalah dari Goh V Shem/Tan Wee Kiong dari Malaysia dengan skor 14-21, 23-21, 17-21 dalam laga berdurasi 59 menit.
(Baca Juga: Siklus 8 Tahun Sekali, Jepang Selalu Mujur di Piala Dunia)
Ganda Putri
1. Lee So-hee/Shin Seung-chan (6) (Korea Selatan)
Kalah dari Du Yue/Li Yinhui (China) dalam tempo 42 menit dengan skor 12-21, 19-21.
2. Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto (4) (Jepang)
Kalah 19-21, 21-18, 21-23 dari Kim Hye-rin/Kong Hee-yong (Korea Selatan) dalam tempo 69 menit.
3. Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen (3) (Denmark)
Kalah 16-21, 15-21 dari Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) dalam tempo 44 menit.
4. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (2) (Jepang)
Kalah 16-21, 14-21 dari Huang Dongping/Li Wenmei (China) dalam waktu 39 menit.
Ganda Campuran
Zhang Nan/Li Yinhui (5) (China)
Kalah 14-21, 11-21 dari Chris Adcock/Gabrielle Adcock dari Inggris dalam tempo 34 menit.