Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kylian Mbappe Perkasa, Seniornya di Timnas Prancis Ucapkan Selamat

By Eko Isdiyanto - Minggu, 1 Juli 2018 | 19:45 WIB
Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, merayakan gol yang dicetak ke gawang Bayern Muenchen dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol pada 1 Mei 2018. (OSCAR DEL POZO/AFP)

  Timnas Prancis perkasa dihadapan timnas Argentina, pemain muda bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe menjadi sorotan.

Kylian Mbappe tampil cemerlang ketika berhasil membawa timnas Prancis menyingkirkan runner up Piala Dunia 2014 di Brasil.

Pemain sepak bola yang baru berusia 19 tahun itu berhasil torehkan brace pada pertadingan tersebut.

Hasil itu menyamai prestasi legenda sepak bola, Pele dan Michael Owen.

Tidak hanya menarik perhatian para penggemar sepak bola dunia, aksi pemain muda tersebut juga membuat seniornya terpesona.

Penyerang Real Madrid, Karim Benzema memang tidak ikut membela negaranya di Rusia.


Penyerang Prancis, Kylian Mbappe, melepas tembakan ke gawang Argentina pada laga 16 besar Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, 30 Juni 2018. (JEWEL SAMAD/AFP)

(Baca juga: Wow! Biaya Fantasis Dikeluarkan oleh Salah Satu WAGs Pemain Timnas Inggris pada Piala Dunia 2018)

Meski demikian, Benzema tetap tidak dapat begitu saja mengacuhkan negaranya tersebut.

Hal itu diperlihatkan dari unggahan Benzema pada akun Instagram pribadi.

Pemain berusia 30 itu tetap mengamati perkembangan performa Kylian Mbappe.


Instastory Karim Benzema(dok-instagram.com/karimbenzema)

Melihat aksi Mbappe memborong dua gol saat menyingkirkan timnas Argentina, Benzema pun memberikan selamat.

Seolah dia tidak perlu khawatir dengan masa depan timnas Prancis karena banyak talenta muda berbakat.

Santer dikabarkan bahwa Benzema tidak ikut ke Rusia karena sang pemain memiliki masalah pribadi dengan sang pelatih, Didier Deschamps.

Hal itu ditengarai sebagai alasan utama sang pelatih tidak memanggilnya.

(Baca juga: Meme Kocak Cristiano Ronaldo Ketika Akan Melakukan Tendangan Bebas)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P