Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah menggelar fase kualifikasi sejak 25 Juni 2018, turnamen tenis Wimbledon 2018 bakal memasuki babak utama pada Senin (2/7/2018).
Sebagai informasi BolaSporter, Wimbledon merupakan salah satu turnamen tenis paling bergensi di dunia.
Ajang yang digelar di London, Inggris, ini merupakan satu dari empat turnamen tenis Grand Slam yang masuk dalam kalender kompetisi ATP dan WTA.
Selain itu, Wimbledon juga tercatat sebagai turnamen tenis tertua di dunia karena menggelar edisi perdana mereka pada tahun 1877.
Kompetisi yang digelar di atas lapangan rumput The All England Lawn Tennis and Croquet Club itu pada tahun ini akan memasuki edisi penyelenggaraan yang ke-132.
Pada tahun ini, sejumlah petenis top dunia dipastikan bakal kembali meramaikan persaingan Wimbledon 2018.
Meski ditinggal absen oleh petenis andalan Inggris Raya, Andy Murray, sektor tunggal putra diprediksi bakal tetap berlangsung seru.
Roger Federer yang berstatus sebagai juara bertahan bakal mendapat tantangan dari petenis top lainnya, termasuk rival berat sekaligus tunggal putra nomor satu dunia saat ini, Rafael Nadal.
(Baca Juga: Andy Murray Tidak Menyesal Mundur dari Wimbledon 2018)