Indonesia Open 2018 - Tommy Sugiarto Tidak Pasang Target Tinggi

By Imadudin Adam - Rabu, 4 Juli 2018 | 12:54 WIB
Tommy Sugiarto kala menghadiri sesi konferensi pers usai laga babak pertama Indonesia Open 2018, Rabu (4/7/2018). (IMADUDIN ROBANI ADAM/BOLASPORT.COM)

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, tidak mau memasang target tinggi pada gelaran Blibli Indonesia Open 2018.

Tommy Sugiarto yang saat ini tengah berada dalam tren positif lebih berkeinginan untuk melalui gelaran Indonesia Open 2018 setahap demi setahap.

"Target saya step by step, apalagi di dalam turnamen ini saya tidak diunggulkan," tutur Tommy Sugiarto usai pertandingan.

"Tapi karena tampil di depan publik sendiri, saya bakal berusaha semaksimal mungkin," lanjut tunggal putra peringkat 24 dunia ini.

Pada hari ini, Rabu (4/7/2018), Tommy Sugiarto sukses menuntaskan pertandingan babak pertama dengan meraih kemenangan.

(Baca Juga: Indonesia Open 2018 - Tommy Sugiarto Jadi Wakil Indonesia Pertama yang Lolos di Hari Kedua)

Menghadapi Khosit Phetpradab (Thailand), Tommy Sugiarto dipaksa berjuang selama tiga gim sebelum meraih kemenangan.

Sempat kehilangan gim pertama 20-22, Tommy berhasil bangkit dengan merebut dua gim berikutnya dengan skor 21-10, 21-16.

Pada babak kedua Indonesia Open 2018, Tommy Sugiarto bakal menghadapi Chou Tien Chen yang merupakan pebulu tangkis asal Taiwan.

Laga antara Tommy kontra Chou menurut rencana bakal diselenggarakan pada Kamis (5/7/2018).

Sementara itu, gelaran Indonesia Open 2018 bakal terus bergulir hingga partai final yang dijadwalkan berlangsung Minggu (8/7/2018).