Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Open 2018 - Kento Momota Ubah Strategi demi Hindari Smes Anthony Ginting

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 5 Juli 2018 | 16:28 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota. (NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM)

Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, sukses mengalahkan wakil Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, pada laga babak kedua Blibli Indonesia Open 2018.

Tampil di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (5/7/2018) siang, Momota mampu menaklukkan Anthony dalam dua gim sekaligus, 21-14, 21-15.

(Baca juga: Sejak Dipasangkan dengan Debby Susanto, Ricky Karanda Dinilai Tampil Lebih Tenang)

Menurut Momota, salah satu kunci kemenangannya yakni mengubah strategi permainan demi menghindari smes dari Anthony.

"Hari ini lawan tampil sangat bagus, terutama serangannya. Namun, saya punya strategi agar tidak terserang," ucap Momota pada sesi konferensi pers.

"Saat di Malaysia (Malaysia Open 2018), saya banyak kena smes Anthony. Makanya, strategi saya adalah bagaimana caranya supaya tidak banyak kena smes Anthony," tutur dia.

Anthony sebetulnya sempat unggul pada pertengahan gim kedua pasca-interval.

Namun, perlahan Momota bangkit dan mampu membalikkan kedudukan hingga akhirnya menang straight games.

"Saat gim kedua, saya sempat merasa bakal kalah. Akan tetapi, saya ambil satu per satu poin sampai membalikkan keadaan," tutur dia.

Pada babak perempat final, Kento Momota akan berhadapan dengan pemenang antara Tommy Sugiarto (Indonesia) dan Chou Tien Chen (Taiwan).

Tommy Sugiarto merupakan satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa pada Indonesia Open 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P