Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dilanda Cedera, Tommy Sugiarto Belum Tentu Ikut Thailand Open 2018

By Nugyasa Laksamana - Jumat, 6 Juli 2018 | 17:42 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, saat menjalani pertandingan melawan Marc Zwiebler (Jerman) pada babak kesatu Malaysia Terbuka yang berlangsung di Stadium Perpaduan, Kuching, Rabu (5/4/2017). Tommy menang 21-13, 21-9. ( BADMINTON INDONESIA )

Berdasarkan pengalaman dalam cedera ankle yang dialami sebelumnya, Tommy membutuhkan waktu sekitar 3-4 hari untuk masa pemulihan.

"Nyeri memang masih ada. Ada radang di bagian ankle, sehingga tumpuan kaki sebelah kanan sangat kurang nyaman," ucap Tommy menjelaskan.

Saat ini, Tommy merupakan pebulu tangkis Indonesia yang berstatus non-pemusatan latihan nasional (non-pelatnas).

Ia meninggalkan markas Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) di Cipayung, Jakarta Timur, pada 2015.

Kini, pemain 30 tahun itu mengikuti berbagai turnamen di dalam dan luar negeri berkat dukungan sponsor yang menaunginya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P