Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Open 2018 - Dikalahkan Minions, Dua Mads Tidak Kecewa

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 6 Juli 2018 | 19:02 WIB
Pasangan ganda putra Denmark, Mads Conrad-Petersen (belakang)/Mads Pieler Kolding, mengembalikan kok dari lawan mereka, Marcus Fernaldi Gideon and Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) pada laga babak semifinal turnamen All England Terbuka 2018 di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Sabtu (17/3/2018). (PAUL ELLIS/AFP PHOTO)

(Baca juga: Dilanda Cedera, Tommy Sugiarto Belum Tentu Ikut Thailand Open 2018)

Pada gim inilah, tensi kompetisi di antara kedua pasangan meningkat.

Puncaknya, saat kedudukan 18-14 untuk keunggulan Marcus/Kevin.

Satu pengembalian yang dilepas Marcus/Kevin ditantang duo Mads dengan challenge.

Permintaan challenge dari Conrad-Petersen/Kolding tersebut diterima oleh umpire yang memimpin laga.

Namun, Minions yang merasa tidak terima justru melancarkan protes kepada umpire.

Pada akhirnya, challenge yang diminta duo Mads gagal membuahkan hasil karena shuttlecock yang dilepas Marcus/Kevin jatuh tepat di garis lapangan paling belakang.

Skor pun berubah menjadi 19-14 untuk Marcus/Kevin.


Pebulu tangkis ganda putra Denmark, Mads Conrad-Petersen, berbicara dengan pemain Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada laga babak perempat final turnamen Blibli Indonesia Open 2018 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (6/7/2018).(GARRY ANDREW LOTULUNG/KOMPAS.COM)

Duo Mads masih bisa menambah empat poin lagi, tetapi laju Marcus/Kevin yang mendapat dukungan penuh dari publik Istora sudah tidak bisa dihadang.