Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Open 2018 - Shesar Gagal Ikuti Langkah Sony Menembus Babak Utama

By Doddy Wiratama - Selasa, 10 Juli 2018 | 14:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Sony Dwi Kuncoro, mengembalikan shuttlecock yang dilepas lawannya, Ng Ka Long Angus (Hong Kong), pada laga babak kesatu turnamen Indonesia Masters 2018. (GARRY ANDREW LOTULUNG/KOMPAS.COM)

Nasib berbeda harus dialami oleh dua tunggal putra Indonesia yang tampil pada babak kualifikasi Thailand Open 2018, Selasa (10/7/2018).

Setelah pada laga kualifikasi pertama sama-sama meraih kemenangan, hasil berbeda diperoleh Sony Dwi Kuncoro dan Shesar Hiren Rhustavito saat melakoni pertandingan kualifikasi kedua.

Sony Dwi Kuncoro yang tampil di lapangan tiga Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, harus menghadapi perlawanan sengit dari wakil India, Kartikey Gulshan Kumar.

Namun pada akhirnya, Sony berhak menembus babak utama Thailand Open 2018 usai mampu mengalahkan tunggal putra India itu dua gim langsung, 21-14, 28-26.

Sedangkan hasil berbeda harus didapatkan oleh Shesar Hiren Rhustavito saat menghadapi wakil Malaysia, Leong Jun Hao.

Bermain di lapangan empat, Shesar sebenarnya sempat memberikan perlawanan sengit kepada wakil Negeri Jiran tersebut.

Sayangnya, perjuangan itu belum cukup membawa Shesar Hiren Rhustavito meraih kemenangan lantaran harus kalah 20-22, 19-21, dari Leong Jun Hao.

Dengan hasil tersebut, maka Indonesia bakal memiliki tiga wakil tunggal putra pada babak utama Thailand Open 2018.

Selain Sony Dwi Kuncoro, tunggal putra Merah Putih juga akan diperkuat oleh Tommy Sugiarto dan Ihsan Maulana Mustofa (Tommy masih diragukan karena cedera-red).