Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tangisan Egy Maulana Vikri Membuat Adiba Khanza Turut Bersedih

By Aziz Gancar Widyamukti - Jumat, 13 Juli 2018 | 11:02 WIB
Selebrasi gelandang tim nasional U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri, seusai membobol gawang Malaysia pada semifinal Piala Asia U-19 di Stadion Gelora Delta Sidorajo, Kamis (12/7/2018). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Timnas U-19 Indonesia angkat kaki dari ajang Piala AFF U-19 pasca tunduk dari timnas U-19 Malaysia di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (12/7/2018).

Timnas U-19 Indonesia harus menagaku kalah 3-2 dari Malaysia lewat drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 1-1 pada waktu normal.

Sebelumnya satu gol timnas U-19 Indonesia merupakan hasil catatan gol Egy Maulana Vikri pada menit kedua.

Egy Maulana Vikri ditunjuk sebagai eksekutor penalti Indonesia di menit pertama, pasca Saddil Ramdani dilanggar di kotak penalti dalam skema serangan pertama.

Namun sayangnya, setelah berkontribusi berharga atas timnas U-19 Indonesia, pemain asal Medan itu harus menetesekan air mata di lapangan.

Egy Maulana Vikri ditarik keluar dan digantikan oleh Hanis Saghara pada menit ke-88 lantaran menderita cedera.

(Baca juga: Cristiano Ronaldo Rayakan Kepindahannya ke Juventus dengan Makan Malam Mewah di Yunani)

Ditandu sang kapten, Nurhidayat Haji haris, Egy mengakhiri perjuangannya untuk skuat garuda nusantara.

Tangisan Egy Maulana Vikri malam itu ternyata memetik perhatian khusus dari putri Umi Pipik,yakni Adiba Khanza.