Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Sony Dwi Kuncoro, sukses lolos ke babak semifinal turnamen Thailand Open 2018 yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, 10-15 Juli.
Bermain di lapangan 2, Jumat (13/7/2018), Sony Dwi Kuncoro menang atas wakil China, Huang Yuxiang, dengan skor 21-9, 21-8.
Butuh waktu 28 menit bagi Sony untuk mengamankan tiket ke partai semifinal turnamen BWF World Tour Super 500 ini.
Dengan hasil ini, Indonesia sudah meloloskan empat wakil ke babak empat besar Thailand Open 2018.
Sebelumnya, Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri), Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri), dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran), telah lebih dulu maju ke semifinal.
Pada gim pertama, Sony mampu mencuri poin pertama, tetapi langsung dibalas oleh Huang yang menjadikan skor imbang 1-1.
Huang bahkan sempat unggul 3-1, tetapi Sony berhasil menyamakan kedudukan kembali.
Sony kemudian melancarkan serangan-serangan apik yang membuatnya kembali unggul pada jeda interval gim pertama dengan skor 11-8.
Huang tak mampu menyamakan kedudukan sehingga Sony bisa memperlebar jarak poin.
Dia pun mengakhiri gim pertama dengan kemenangan telak.
(Baca juga: Sempat Tak Punya Sepatu, Lalu Muhammad Zohri Kini Bisa Raih Cita-cita)
Gim kedua dimulai dengan Huang yang masih mengusung strategi menyerang, tetapi Sony berhasil mengantisipasi permainan Huang dengan meningkatkan tempo.
Alhasil, Sony berhasil unggul 5-0 pada awal gim kedua.
Setelah itu, keunggulan Sony terus melebar hingga memimpin 11-3 pada jeda interval gim kedua.
Sony semakin percaya diri lantaran Huang terlihat kesulitan mengembangkan permainannya.
Peraih medali perunggu Olimpiade Athena 2004 mampu memenangi pertandingan gim kedua dengan selisih 13 poin atas Huang.