Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gagal membawa timnas Brasil berjaya pada Piala Dunia 2018 di Rusia, Roberto Firmino ganti gaya rambut.
Mendapat menit bermain yang sedikit pada Piala Dunia 2018 bersama timnas Brasil, membuat Firmino tidak dapat berbuat banyak.
Bobby sapaan akrab Roberto Firmino harus merelakan negaranya tersingkir pada babak perempat final Piala Dunia.
Pada laga tersebut timnas Brasil kalah dari timnas Belgia dengan skor tipis 1-2.
(Baca juga: Nasib Sial Dialami oleh Penyerang Trengginas Timnas Prancis Jelang Laga Final Piala Dunia 2018)
Pulang dengan membawa kekecewaan tak lantas membuat Bobby larut dalam kesedihan.
Dia menemukan cara untuk mengobati luka di hatinya, salah satunya mengganti warna rambut.
Hal itu dibagikan Bobby melalui unggahan pada akun Instagram pribadi.
(Baca juga: Paul Pogba Sudah Buat Kesalahan Sebelum Bertanding pada Final Piala Dunia 2018)