Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Open 2018 - Selain Juara, Hafiz/Gloria Juga Sajikan Laga Final Tersingkat

By Any Hidayati - Minggu, 15 Juli 2018 | 21:16 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, berhasil melaju ke babak final Thailand Open 2018. (BADMINTONINDONESIA.ORG)

Turnamen Thailand Open 2018 yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, 10-15 Juli, menjadi turnamen pertama yang menghasilkan gelar juara bagi pasangan ganda campuran nasional Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Pasangan yang baru berduet pada akhir Oktober 2017 tersebut berhasil naik ke podium kampiun setelah mengalahkan wakil Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, dengan skor 21-12, 21-12, Minggu (15/7/2018).

Hebatnya, selain meraih gelar juara, catatan waktu pertandingan yang ditorehkan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja juga menjadi yang tersingkat pada rangkaian partai final Thailand Open 2018.

Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, laga Hafiz/Gloria kontra duo Adcock hanya berlangsung selama 28 menit.

Sementara itu, empat pertandingan final Thailand Open 2018 lainnya masing-masing berlangsung lebih dari 40 menit.

Kemenangan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) atas kompatriot mereka, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, berlangsung selama 44 menit.

Kemudian laga ulangan final Kejuaraan Dunia 2017 yang mempertemukan Nozomi Okuhara (Jepang) dengan Pusarla Venkata Sindhu (India) berakhir pada menit ke-50.

(Baca Juga: Thailand Open 2018 - Jepang Juara Umum, Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar)

Adapun, pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) membutuhkan 53 menit untuk mempertahankan gelar mereka dengan mengalahkan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang).

Bagi Greysia/Apriyani, kemenangan atas Matsutomo/Takahashi tersebut merupakan yang pertama dari enam pertemuan.

Sementara itu, rekor pertandingan terlama terjadi pada laga final nomor tunggal putra antara Kanta Tsuneyama (Jepang) dan Tommy Sugiarto (Jepang).

Tsunemaya butuh 58 menit untuk menghentikan perlawanan Tommy dan meraih gelar juara Thailand Open 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P