Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akan Jadi Pembawa Obor Asian Games 2018, Begini Komentar Mikha Tambayong

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 21 Juli 2018 | 17:44 WIB
Mikha Tambayong (instagram.com/miktambayong)

Mikha Tambayong menjadi salah satu pesohor yang bakal didaulat menjadi pembawa api abadi dalam kirab obor Asian Games 2018 di Indonesia.

Mikha Tambayong merasa bahwa tugas membawa obor Asian Games 2018 akan berbeda dengan kegiatan yang sering dilakukannya di dunia hiburan.

Perempuan 23 tahun ini bahkan mengaku jika tugasnya saat ini juga tidak lebih mudah dibandingkan dengan aktivitas berkeliling Indonesia yang biasa dilakukannya.

(Baca juga: Resmi! Tim Pabrikan Yamaha Bakal Ganti Nama Mulai Musim Depan)

"Itu (membawa obor) yang paling berat sih menurut aku dibanding yang lain. Kalau promo kaya gini adalah suatu yang udah sering aku lakukan," kata Mikha dilansir BolaSport.com dari Tribunnews.

"Maksudnya aku sudah (melakukan promosi) main beberapa film, dan juga beberapa single lagu," tutur dara kelahiran Jakarta ini. 

Lebih lanjut, pemilik nama lengkap Maudy Mikha Maria Tambayong juga menjelaskan mengapa membawa obor Asian Games 2018 akan terasa berat.

"Menurut aku yang paling berat adalah persiapan (membawa obor) Asian Games, karena aku bukan atlet profesional dan secara fisik gak sekuat mereka," ujar Mikha.

"Jadi aku bener-bener harus jaga pola makan, jaga pola istirahat, dan terus olahraga setiap hari," tutur Mikha Tambayong.