Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Barito Putera Sampaikan Terima Kasih untuk Pemain Persib Bandung

By Eko Isdiyanto - Senin, 23 Juli 2018 | 15:09 WIB
Jacksen F Tiago dan sang putra Hugo yang berlatih serius sebagai pesepak bola usia muda. (IDRIS/BANJARMASIN POST)

Jacksen F Tiago sampaikan terima kasih untuk salah satu mantan anak asuhnya, Victor Igbonefo.

Selain menyuguhkan pertandingan yang menghibur, pertandingan Barito Putera melawan Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 2018 menyimpan kenangan tersendiri untuk Jacksen F Tiago.

Mantan pelatih Persipura Jayapura itu sampaikan ucapan terima kasih untuk Victor Igbonefo.

(Baca juga: Patut Ditiru! Gelandang Leicester City Perlihatkan Aksi Mulia untuk Penggemarnya)

Victor juga memberikan kenang-kenangan untuk pelatih Barito Putera tersebut.

Rasa terima kasih Jacksen disampaikan melalui tulisan yang diunggah pada akun Instagram pribadi.

(Baca juga: Wow! Begini 7 Potret Glamour Penyerang Timnas Prancis yang Terlupakan saat Menikmati Liburan Musim Panas)

"Terima kasih untuk oleh-olehnya temanku," tulis Jacksen pada unggahannya.

Dia juga mengungkapkan bahwa sang putra, Hugo Samir akan menyukai apa yang telah diberikan oleh Victor.

"Hugo pasti suka sekali dengan oleh-oleh ini," tulisnya.

Selain mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada mantan anak asuhnya tersebut, pelatih asal Brasil tersebut juga mendoakan kesuksesan Victor Igbonefo.

(Baca juga: Kepergian Alisson Becker ke Liverpool Membuat Pemain AS Roma Berimajinasi)

"Semoga dirimu diliputi kemakmuran," tutup Jacksen F Tiago.

Pertandingan antara Barito Putera melawan Persib Bandung berakhir imbang, kedudukan 2-2 menjadi penutup pertandingan pekan ke-17.

Pertandingan tersebut menjadi laga penutup paruh musim Liga 1 2018, meski Persib Bandung masih mempunyai laga tunda melawan Persebaya Surabaya.

(Baca juga: Komentar Greget Netizen saat Maverick Vinales Pamer Liburan di Spanyol)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P